Dukung Program Gubri Kepala Sekolah SKO Pekanbaru Aslim,S.Pd  Tanam 5000 Pohon

tvmiranda.com | Dukung Program Gubri Kepala Sekolah SKO Pekanbaru Aslim,S.Pd  Tanam 5000 Pohon

tvmiranda.com, Pekanbaru – Salah satu program Gurbernur Riau adalah penghijauan, dengan menggerakkan partisipasi kolektif dari seluruh lapisan masyarakat, mulai dari rumah, sekolah, kantor, hingga ruang publik. Program ini juga berfokus pada pencegahan bencana ekologis dan melestarikan alam serta lahan gambut Riau yang luas.

Hampir semua sekolah ikut serta dalam program tersebut. Saat ini SKO Rumbai adalah penanam terbanyak, lebih dari 5000 bibit yang sudah di tanam

SKO SMA Negeri Olah Raga Provinsi Riau Di Tinjau Lansung Oleh Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Riau H. Erisman Yahya, MH.

Dalam peninjauan Tersebut H. Erisman Yahya, MH. Hendak nya sekolah yang lain juga ikut mencontoh SKO SMA Negeri Olah Raga Provinsi Riau

“Terimakasih kepada kepala sekolah dan seluruh wali guru dan siswa siswi, Alhamdulillah apa yang jadi arahan bapak Gurbernur tentang Program Gurindam menanam, kalau bisa sekolah menjadi salah satu ketahanan pangan daerah seperti cabe, Alhamdulillah disini sudah terlihat. Semoga ini bisa menjadi contoh bagi sekolah lain nya.” Ucap H. Erisman Yahya, MH.

Kepala Sekolah SKO SMA Negeri Olah Raga Provinsi Riau Aslim, S.Pd mengucapkan terimakasih kepada Kadis pendidikan H. Erisman Yahya, MH.

“Saya mengucapkan terimakasih banyak kepada Kadisdik Provinsi Riau H. Erisman Yahya, MH. Yang telah meninjau lansung ke sekolah kami. ” Ucap Aslim S.Pd